Langsung ke konten utama

Cinta tidak mengenal batasan : Pantaskah kita menilai ekspresi kegembiraan seorang supporter?

Terkadang kita berlebihan saat merayakan tim yang kita dukung meraih gelar juara. Pertanyaannya adalah siapa yang tidak akan merayakannya? Terlepas dari "major" atau tidak kejuaraan tersebut, menurut pendapat saya adalah sangat wajar seseorang atau fans ikut bergembira merayakannya walaupun tim yang didukungnya berada di belahan dunia lain.

Cinta tidak mengenal batasan bukan? dan bukankah wajar mengekspresikan cinta yang kita miliki. Memang ekspresi bermacam-macam dan bahkan ada beberapa yang terkesan berlebihan dan menuai banyak hujatan dari berbagai pihak. Tapi pantaskah kita menghina mereka yang mengekspresikannya?

Pada saat Real Madrid berhasil menjuarai Copa Del Rey, banyak sekali hujatan mengenai selebrasi supporter Madrid(di Indonesia) yang dinilai berlebihan pada saat disorot di tv, bahkan ada juga yang membandingkan gengsi trophy yang diraih dan selebrasi yang dilakukan. Saya yang membaca pun jadi terheran-heran. Apa salah fans Madrid merayakannya? mereka berhak merayakannya terlebih sudah lama mereka tidak menjuarai Copa. Saya bukan fans Madrid, namun bisa merasakan kebahagiaan mereka saat berhasil merebut Copa mengalahkan Barcelona.



Saya jadi membayangkan jika United suatu hari hanya bisa menjuarai Carling Cup, akankah saya dilarang mengekspresikan kegembiraan saya? salahkah saya merayakan United meraih gelar Carling 2010 lalu? Apakah fans Manchester City yang membuat saya merinding melihat koreografi mereka saat mereka membalikkan badan beramai-ramai membelakangi gawang menunjukkan dukungan dan pendukung Stoke yang gambarnya dapat dilihat di atas merayakan kemenangan timnya tidak boleh merayakan keberhasilan mereka menembus final FA Cup? Apakah baru diperbolehkan setelah meraih gelar juara liga, atau ucl yang berkategori lebih bergengsi atau alasan lainnya?

Melihat gambar para supporter city dan stoke tersebut semakin membuat saya lebih mengerti dan menghargai bagaimana setiap momen bisa sangat berarti.

Setiap momen yang berarti dan setiap gelar juara yang terengkuh, terlepas dari besar dan kecil gengsi piala ataupun kejuaraan itu, menurut pendapatku pantas dirayakan oleh supporternya.

Itu sebabnya saya mencintai olahraga ini. Semangat, cinta, dukungan yang ditunjukkan tanpa henti sangat luar biasa dan membuat saya terlarut di dalamnya.

For the love of the game :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dari ketinggian rindu

Barisan awan putih, pulau entah-apa-namanya, gunung dan lautan sejauh mata memandang, tentunya tak setiap saat bisa kau nikmati pemandangan luar biasa seperti ini tentunya sendiri, duduk memandang langit berwarna ungu biru dan putih yang seakan rainbow cake versi besar melalui jendela pesawat -setelah sebelumnya minta dipindahkan dari kursi tak berjendela yang sungguh menyiksa-. Jarak sungguh menyesakkan namun membuat rindu semakin bertumbuh dan tak sabar ingin bertemu. Sungguh rindu harus tetap ada karena tanpanya kita tak akan tahu kemana arah pulang. Dan dari atas ketinggian -yang entah berapa- biarkan semua keindahan yang memanjakan hati ini menuju rindu yang memanggilnya dari timur sana.

Surat untuk Bapak di atas sana

Maafkan lisa Pak Si anak bandel yang selalu saja tak mematuhimu Si anak keras kepala yang suka bikin engkau senewen Si anak yang lamban yang suka membuatmu kesal Maafkan lisa tidak bisa jadi seperti yang engkau harapkan Tanpamu aku terpuruk Duka ini tak kunjung selesai Tanpamu aku terjatuh Dari ketinggian semua dan langsung mencium tanah Semua gelap Semua berputar begitu cepat Semua begitu kelam Lisa kangen Pak, Kangen ditelponin dan ditanya lagi di mana Kangen ditelponin dan ditanya lagi ngapain, mau ke sini ga, Nyipa ada beli makanan untuk kamu Kangen ngobrol kita di akhir pekan, hanya engaku dan aku duduk menghadap tv dan mengobrol, mengomentari tv Kangen jalan bareng kita entah itu ke Mall atau Pasar Kangen kita makan bakmi berdua dan engkau selalu tidak bisa habis satu mangkok dan selalu aku yang menghabiskan Kangen nyetirin Nyipa belanja ke toko buah dan ke kota, ditunjukin tempat tempat yang biasa engkau lalui Kamu yang selalu bilang lisa bisa Tapi lisa g

Owen???...Apa yang dipikirkan SAF?

Sama sekali tidak terbayangkan mendengar ada berita kalo Owen akan memperkuat United...what the hell is going on? Inikah kejutan United dan SAF??? kejutan yang tidak menyenangkan. Terlepas dari prestasi dan nama besar si pemuda Inggris ini, Apakah ga ada pemain lain selain si bocah yang dulu berbaju merah sebelah itu? gokilll...gagal di madrid, yahhh sebagian karena cidera dan kemudian di Newcastle tidak berhasil menunjukkan performanya..weww, yahh faktor terbesar penentangan saya selain dia dari merah yg lain, cideranya parah abis. Jangan sampai nanti sebentar main langsung cidera dan akhirnya tidak bisa bermain..whumfhh...di hari yang tidak menyenangkan, dapat berita tidak menyenangkan lagi...what a perfect bad day yaa =D Kalo berpikir positif..yah mungkin SAF mungkin menjalankan skema seperti dulu waktu membeli Sheringham atau meminjam Larsson dulu...yah mungkin yah..nggak tau juga karena masih menunggu hasil medis yang dilakukan oleh pihak MU (berharap Owen ga lulus ujian hehehehe